' Mesin Yang Bisa Menenangkan Penderita Autis - ARTIKEL BERITA TERBARU

Media Bisnis Online



Media bisnis online - Apa mesin yang bisa digunakan untuk menenangkan para penderita autis ?



Media Bisnis Online
OrbisBox, Mesin Untuk Menenangkan Para Penderita Autis
Seorang profesor di Colorado State University yang bernama Mary Templem Grandin yang juga merupakan pembicara yang terkenal didunia tentang autisme telah menciptakan sebuah alat penekan yang bisa digunakan untuk menenangkan gejala hipersensitivitas.

Pada saat ini, sebuh perusahaan di Denmark telah mengubah mesin itu untuk keperluan komersial yang ideal untuk sekolah dan para spesialis. OrbisBox, nama dari mesin ini menciptakan "efek pijatan" dan mengeluarkan cahaya serta suara yang dapat membantu menenangkan para penderita autis atau stess.

Dikutip dari Autism Speaks, rata-rata 1 dari 45 anak berusia 3 - 17 tahun didiagnosa menderita Autism Spectrum Disorder (ASD) di Amerika Serikat. Penderita Autis mempunyai kesulitan untuk menerima informasi sensorik sehingga mereka bisa terlalu sensitif, kurang sensitif atau bahkan keduanya.

Gangguan ini dapat menimbulkan efek yang besar dalam kehidupan sehari-hari para penderitanya karena bisa saja mereka tidak memberikan respon apapun ketika menerima informasi sensorik.

OrbisBox dijual seharga US$35 ribu atau sekitar Rp.462juta, dirancang meniru ruang Snoezelen yang dapat menciptakan suasana yang santai dengan memberikan rangsangan tinggi untuk penderita Demensia.

Untuk menggunakan OrbisBox, pengguna harus berbaring disisi tubuh mereka dengan posisi perut yang menempel di busa poliuretan yang membungkus bantalan disampingnya. Lalu panel akan bergerak secara perlahan dan menekannya dari dua sisi, yang menyerupai seperti sebuah pelukan.

Tekanan dapat disesuaikan secara bertahap mulai dari 5Kg, 10Kg, sampai dengan 30Kg. Pengguna juga dapat mendengarkan musik yang menenangkan ketika berada didalam mesin ini. Mesin yang berukuran 1,63 x 0,85 x 2,23M dan memiliki berat sekitar 240Kg ini bisa dipindahkan kemana saja dengan mudah karena dirancang dengan menggunakan roda pada bagian bawahnya.

 Teknologi terbaru ini bertujuan untuk mengurangi rasa takut dan meningkatkan kepercayaan pada orang lain sehingga sangat sesuai untuk penderita hipersensitivitas.

0 comments:

Post a Comment

 
Top